Megasofifi.com-Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka menghadiri sekaligus membuka secara resmi pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) VII Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) tahun 2024 di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Tengah. Pembukaan kegiatan ditandai dengan pemukulan Ketambung oleh Wapres didampingi Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dan Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Republik Indonesia Prof. DR.Zudan Arif Faktullah, Senin/04/11/24.
Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Republik Indonesia Prof. DR.Zudan Arif mengatakan saat ini Sebanyak 1008 peserta dan Official Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) VII Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) tahun 2024 dari 53 Kementerian/lembaga dan 35 Provinsi se Indonesia.
Ia menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta perwakilan pemerintah pusat yakni Kementerian/Lembaga dan 35 pemerintah provinsi se Indonesia yang telah mendukung keberlanjutan program MTQ Nasional Korpri sebagai semangat untuk membumikan Al Qur’an.
“Mari membumikan Al Qur’an di lingkungan ASN yang saat ini berjumlah kurang lebih 4.7 juta karena dapat meninggalkan jejak kebaikan melalui dakwah keluarga, birokrasi dan masyarakat.
Sementara, Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran mengatakan Masyarakat Kalteng Bangga diberikan kepercayaan MTQ VII Nasional dan menjadi Momen lebih mendekatkan masyarakat terhadap nilai- nilai Al Qur’an.
Selain itu, Gubernur Kalteng menyampaikan dengan dilaksanakannya MTQ di Kalteng akan memperkuat semangat persatuan ukhuwah antar sesama umat Islam.
Gubernur juga melaporkan kepada Wapres bahwa Kateng saat ini mendapat program strategis nasional dan menjadi 5 besar di seluruh Indonesia.
“Saya mengucapkan terima kasih karena diberikan kepercayaan sebagai satu dari lima provinsi di Indonesia yang menerima PSN Lumbung Pangan Nasional yang dikerjakan sejak tahun 2020 lalu.
Terpisah Sekprov Malut Abubakar Abdullah pada momen pembukaan memberi apresiasi Korpri pusat karena pada tahun ini keikutsertaan peserta sangat luar biasa banyak jumlahnya.
Ia berharap peserta Maluku Utara juga akan tampil prima dan menjadi juara sehingga ada kebanggaan daerah pada perlombaan tahun ini.
Diketahui, pembukaan MTQ VII Nasional Korpri diawali dengan tarian kolosal ratusan siswa dan siswi di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah dan ditutup dengan penampilan artis religi Haddad Alwi.(*/ian)