MEGA-SOFIFI,Ternate– Gubernur Maluku Utara diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Ir Abuhari Hamza resmi melepas kontingen Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Nasional ke- XIII tahun 2022. Ditandai dengan penyerahan bendera Lambang Provinsi Maluku Utara kepada Ketua LPPD Maluku Utara, bertempat diaula utama Asrama Haji Transit Ngade, Kamis (16/6/2022).
Pesparawi tingkat Nasional ke-XIII yang digelar oleh Lembaga PPN akan diselenggarakan di Provinsi Yogyakarta pada tanggal 19-26 juni 2022.
Gubernur Maluku Utara dalam sambutannya dibacakan oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, berharap kepada kontingen pesparawi Provinsi Maluku Utara, agar memusatkan perhatian untuk berlomba dan merahi prestasi terbaik, dengan tetap menjaga kesehatan, karena sekuat apapun persiapan yang dilakukan tidak akan menghasilkan capaian yang optimal tanpa adanya kesehatan yang prima.
“Saya berharap, kepada semua kontingen agar menjaga kekompakan dan kebersamaan, dengan senantiasa mengedepankan kepentingan kontingen selama berada di Provinsi Yogyakarta dalam mengikuti perlombaan Pesparawi Nasional Ke-XIII ini,”
Dia juga berpesan agar selalu menjaga nama baik Masyarakat dan Daerah Provinsi Maluku Utara dengam senantiasa menjalin komunikasi yang baik serta berprilaku yang santun dan ramah.
Para pelatih dan official dan petugas lainnya agar memberikan perhatian yang maksimal dan serius kepada para peserta lomba sesuai peran, fungsi dan tugasnya masing-masing sehingga kontingen Pesparawi Provinsi Maluku Utara dapat merahi prestasi terbaik diajang pesparawi Nasional ke-XIII tahun 2022 di Yogyakarta,” inginya.
“Selamat bertanding, semoga semua dalam keadaan sehat sampai kembali lagi di Provinsi Maluku Utara. Semoga perjalanannya menyenangkan dan hasilnya juga menyenangkan,”kata Abuhari.
Sementara itu, Kepala Kemenag Provinsi Maluku Utara, H.Syarbin Sehe M,Ag katakan bahwa substansi Pasperawi adalah upaya memotifasi serta membangkitkan semangat beragama dalam penghayatan nilai-nilai agama yang baik dan benar yakni indikatornya ada dimoderat sesungguhnya.
Sarbin juga berharap kepada para peserta agar secara maksimal penghayatan pengamalan nilai agama supaya terus kita juntahkan nilai agama yang secara universal sehingga tanpa diminta, karena universala agama itu pasti menyangkut kebenaran sebab semua agama mengajarkan tentang itu, olehnya harus selalu menjaga kekompakan.
Sebelumnya Ketua LPPD Provinsi Maluku Utara, Abner Nones dalam laporannya mengatakan bahwa Untuk kontingen Pasperawai Maluku Utara ada 10 lomba yang akan diikutkan.
Jumlah kontingen yang akan diberangktak di Yogjakarta berjumlah 250 termasuk dengan oficial dan para pendamping,
Pada kesempatan itu juga, Abner Nones sebagai Ketua LPP Daearh megucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Maluku Utara dan Kemenag Maluku Utara serta meminta agara kedepannya kegiatan Pesparawi tingkat Nasional bisa dilaksanakan di Provinsi Maluku UtaraHadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Kemanag Provinsi Maluku Utara,Ketua LPPD Maluku Utara, para pelatih, official, pendamping dan para pesrta kontingen pesparawi. (Adpim)