MegaSofifi.Com,- Sebagai siswa Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) tingkat I Provinsi Maluku Utara, Proyek Perubahan GEMBIRA yang digagas Reformer Drs. Irfan Kabau. ME telah diikuti lebih dari Seribu orang baik di kalangan pelajar SD, SMP, SMA, SMK, ASN hingga masyarakat umum di kota Sofifi dan Ternate.
Reformer Irfan Kabau menjelaskan aksi GEMBIRA adalah suatu gerakan olahraga yang dilaksanakan secara kontinyu untuk menarik minat masyarakat dalam rangka membudayakan olahraga di semua kalangan dengan spirit olahraga untuk semua (Sport For All) dalam bentuk olahraga rekreasi, olahraga pendidikan dan olahraga tradisional.
Lanjut Irfan, bentuk kegiatan terdiri dari beberapa jenis seperti jalan sehat, jalan santai, senam kebugaran dan kesegaran jasmani serta olahraga tradisional yang menjadi budaya dan ciri khas kearifan budaya lokal daerah.
“jadi Aksi GEMBIRA didalmnya terdapat beberapa bentuk kegiatan olahraga seperti jalan sehat, jalan santai, senam kebugaran, olahraga tradisional yang mencerminkan budaya lokal”, kata Irfan.

Irfan menambahkan, tujuan dari aksi perubahan GEMBIRA diharapkan dapat menarik minat masyarakat berolahraga khususnya di Sofifi kecamatan Oba Utara dan Maluku Utara pada umumnya.
“Tujuannya adalah terlaksananya gerakan berolahraga dikalangan masyarakat dan pelajar di Sofifi”, Tambah Irfan.
Setidaknya, Ada Empat manfaat yang dapat diperloleh melalui aksi GEMBIRA yakni di lingkungan organisasi perangkat daerah provinsi Maluku Utara (OPD) akan terwujud kesadaran berolahraga sebagai gaya hidup sehat, kemudahan organisasi dalam memantau, menyeleksi serta mengembangkan prerstasi olahraga yang dapat menjadi andalan dalam even olahraga di berbagai bidang.
Kemudian di bidang masyarakat, terwujudnya kesadaran masyarakat menjadikan olahraga sebagai gaya hidup sehat dan di lingkungan pelajar juga akan terwujudnya olahraga sebagai ajang prestasi, olahraga pendidikan dan olahraga rekreasi serta membudayakan olahraga tradisional yang menjadi budaya daerah.
Sementara di lingkup Pemerintah, meningkatkan produktifitas dan kesehatan masyarakat serta kelestarian warisan budaya olahraga tradisional sebagai kekayaan lokal agar terhindar dari kepunahan.

Diketahui, aksi GEMBIRA telah dilakukan oleh Reformer di sejumlah tempat dengan cara bekerjasama dengan instansi terkait seperti di Sekretariant DPRD Maluku Utara dan dinas Kearsipan dan perpustakaan provinsi Maluku Utara melalui Tim Internal dan External.(*/Enji)